Rapat Persiapan Ujian Pengetahuan (UP) Batch-2 Tahun Ajaran 2024/2025

Palembang, 12 Februari 2025, Rapat persiapan Ujian Pengetahuan (UP) Batch-2 tahun ajaran 2024/2025 telah diselenggarakan di ruang rapat dekan pada tanggal 12 Februari 2025. Rapat ini dipimpin oleh Ketua Program Studi (Kaprodi) Dr. Irja Putra Pratama, M.Pd., dan dihadiri oleh Dekan Fakultas, Dr. Muhammad Fauzi, M.Ag., serta para pengawas ujian.

Dalam rapat tersebut, Kaprodi Dr. Irja Putra Pratama, M.Pd., menyampaikan beberapa poin penting terkait pelaksanaan UP, di antaranya:

  • Refresment siang akan dilaksanakan pada pukul 13.30 WIB.
  • Kegiatan pembukaan akan dihadiri oleh Plt Rektor.
  • Persiapan teknis ujian, termasuk pengaturan kursi dan meja, harus dilakukan hari ini.
  • Pengawas baru dan lama akan bertugas berdampingan untuk memastikan kelancaran ujian.
  • Penjemputan penyelia serta pengawalan harus dipersiapkan dengan baik.

Sementara itu, Dekan Dr. Muhammad Fauzi, M.Ag., memberikan arahan kepada seluruh panitia dan pengawas ujian, antara lain:

  • Memastikan surat izin penggunaan gedung dan kesiapan tempat ujian sudah terpenuhi.
  • Memastikan koneksi WiFi dalam kondisi stabil guna mendukung kelancaran ujian.
  • Menekankan kepada seluruh pengawas untuk berkomitmen dan bertanggung jawab dalam membantu peserta Ujian Pengetahuan (UP).
  • Menginformasikan bahwa terdapat 11 peserta retaker yang akan mengikuti ujian ulang.

Rapat ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan UP berjalan dengan lancar dan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan. Dengan koordinasi yang baik, diharapkan seluruh peserta dapat mengikuti ujian dengan nyaman dan mendapatkan hasil terbaik.

#ppgmasjubermutu #uinradenfatahpalembang #uinradenfatah #uinrafahpalembang #radenfatah.ac.id #universitasislamnegeriradenfatahpalembang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *