Palembang, 29 April 2025 — Program Studi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang turut serta dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) mengenai Instrumen Akreditasi LAMDIK 2.0. Kegiatan ini diselenggarakan di Lantai 4, Gedung Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK), Kampus A UIN Raden Fatah Palembang. Acara resmi dibuka oleh Prof. Syaipul Annur dan menghadirkan narasumber utama Dr. Asri Karolina yang memaparkan berbagai aspek penting terkait perubahan dalam instrumen akreditasi terbaru.
Dalam paparannya, Dr. Asri Karolina menjelaskan bahwa terdapat sejumlah perbedaan mendasar antara instrumen sebelumnya dan versi 2.0. Salah satu perbedaan utama adalah jumlah instrumen penilaian yang kini lebih sedikit. Namun, setiap instrumen dalam versi terbaru ini memiliki poin-poin pembahasan yang lebih mendalam dan kompleks. Selain itu, jika sebelumnya penilaian menggunakan acuan visi program studi, kini penekanan bergeser pada visi keilmuan sebagai dasar utama penilaian mutu akademik dan pengembangan program studi.
Keikutsertaan Prodi PPG dalam FGD ini mencerminkan komitmen untuk terus memperbarui pemahaman dan strategi dalam menghadapi proses akreditasi, guna menjamin kualitas pendidikan profesi guru yang sesuai dengan standar nasional terbaru yang ditetapkan oleh LAMDIK. (Ade Akhmad Saputra)
#ppgmasjubermutu #uinradenfatahpalembang #uinradenfatah #uinrafahpalembang #radenfatah.ac.id #universitasislamnegeriradenfatahpalembang